ISTANA GAMING – Skuad Juara Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2018 digadang-gadang bakal punya masa depan yang cerah. Namun, untuk saat ini hanya nama Ernando Ari yang masuk dalam daftar Shin Tae-yong di Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023.
Pada pertandingan final Piala AFF U-16 2018, Timnas Garuda berhasilkan mengalahkan skuad Timnas Gajah Putih di Stadion Gelora Delta. Garuda Muda tampil luar biasa. Bukan hanya juara, Bagus Kahfi juga menjadi top skor dengan mengemas 13 gol.
Setelah mereka berhasil membawa pulang Piala AFF U-16 2018, sebagian dari skuad Garuda belajar sepak bola ke negara Inggris. Mereka masuk dalam program Garuda Select. Merekapun kini telah memiliki jam terbang yang lumayan sehingga bisa berhadapan dengan lawan yang kompetitif.
Bagus Kahfi bahkan sempat bermain untuk FC Utrecht. Kemudian, ada nama Brylian Aldama dan David Maulana yang sempat ke Kroasia untuk membela Tim HNK Rijeka.
Hanya Ernando yang Dipakai Shin Tae-yong
Fakhri Husaini kemudian memanggil 23 pemain di Piala AFF U-16 2023. Namun tidak semua pemain memiliki karier yang bagus untuk naik level ke senior. Sementara, beberapa mampu menjaga eksistensi mereka.
Bagus Kahfi dan Bagas Kahfa yang kini tengah bermain untuk Barito Putera. David Maulana, sang kapten, membela Bhayangkara FC. Lalu, ada Andre Oktaviansyah dan M. Supriadi yang masih berada di best level.
Namun dari nama-nama di atas tidak ada satupun yang di panggil Shin Tae-yong untuk mengisi daftar Skuad di Piala Asia 2023. Mereka tidak di panggil untuk membela Timnas Indonesia pada ajang Piala Asia 2023.
Satu-satunya pemain dari generasi juara Piala AFF U-16 2018 yang dipanggil Shin Tae-yong ke Piala Asia 2023 adalah Ernando Ari. Dia punya lima caps bersama Skuad Garuda, salah satunya lawan Argentina.
Beberapa Nama Pemain Tenggelam
Bersinar cemerlang di usia muda tidak menjamin pemain akan sukses di level senior. Nyatanya tak semua pemain Timnas Inggris yang menjuarai Piala Dunia U-17 2017 punya karier seperti Phil Foden. Beberapa pemain sudah tidak ada lagi di level atas.
Hal yang sama terjadi di skuad Timnas U-16 ketika era pelatih Fakhri Husaini. Ada beberapa nama yang memang belum mampu untuk dapat bersaing dan bermain reguler di klub Liga 1.
Brylian Aldama, Hamsa Lestaluhu, Salman Alfarid, dan Sutan Zico kini bermain di Liga 2. Lalu, ada pemain yang kini bermain untuk klub Liga 2 yakni Yadi Mulyadi dan Ahludz Dzikri.
Daftar Pemain Timnas Indonesia Era Fakhri Husaini
Kiper
- Ernando Ari Sutaryadi
- Ahludz Dzikri Fikri
- Muhammad Risky Sudirman
Belakang
- Yudha Febrian
- Salman Alfarid
- Fadillah Nur Rahman
- Bagas Kaffa
- Reza Fauzan
- Kartika Vedhayanto
- Dandi Maulana Hakim
Tengah
- David Maulana
- Komang Teguh
- Muhammad Talaohu
- Hamsa Lestaluhu
- Andre Oktaviansyah
- Brylian Aldama
- Rendy Juliansyah
Depan
- Mochammad Supriadi
- Fajar Fathur Rahman
- Yadi Mulyadi
- Amanar Abdilah
- Bagus Kahfi
- Sutan Zico
ISTANA GAMING