Sen. Okt 14th, 2024

Elkan Baggott Pulih dari Cedera, Siap Perkuat Timnas Indonesia

By Clara Apr 12, 2024
Elkan Baggott Pulih dari Cedera, Siap Perkuat Timnas Indonesia
Foto: Elkan Baggott usai menjalani pemusatan latihan tim

Istana GamingElkan Baggott telah pulih dari cederanya dan oleh karena itu ia di harapkan bisa memperkuat Bristol Rovers.

Sebelumnya, Elkan di kabarkan mengalami cedera pada betis yang membuatnya harus absen dari klub untuk beberapa pekan sejak akhir Maret lalu.

Cedera tersebut juga menyebabkan ia harus absen dalam jadwal pertandingan timnas Indonesia. Termasuk laga kualifikasi Piala Dunia 2026 Asia melawan Vietnam.

Bek ini bahkan tidak bisa mengikuti pemusatan latihan karena harus memulihkan diri dari cedera.

Namun cederanya sudah mulai membaik dan Elkan akan segera kembali ke lapangan.

Baca juga: 
Everton Dapat Pengurangan Poin Lagi, Diambang Zona Degradasi

Manajer Bristol Rovers Matt Taylor menjelaskan Elkan Baggott akan kembali ke tim melawan Cheltenham Town pada Sabtu (13 April 2024).

Menurutnya, bek berusia 21 tahun itu pekan lalu telah mengikuti sesi latihan tim.

Dia berpeluang kembali bermain untuk laga selanjutnya

“Elkan Baggott berpeluang kembali beraksi pada pertandingan hari Sabtu.”

“Dia sudah kembali ke lapangan selama sepekan ini dan dia sudah ikut berpartisipasi dalam sesi latihan tim.”

“Jadi dia kembali bermain,” kata Matt Taylor seperti dilansir BolaSport.com di situs resmi Bristol Rovers.

Mantan manajer Rotherham United itu menambahkan, Elkan masih merasakan sakit di betisnya.

Baca Juga:
Atalanta Menang, Klop: Liverpool Memang Layak Kalah

Terutama saat digunakan untuk melompat, tugas utamanya dalam duel udara.

Namun, Taylor memastikan pemain bertinggi badan 1,9m itu akan bisa bermain di pertandingan berikutnya.

“Salah satu masalah yang masih dia alami selama pemulihan adalah rasa sakit di betisnya saat melompat. Sebagai bek tengah, Anda harus melompat!” jelasnya.

“Kami harus memastikan dia bisa bermain pada hari Jumat dan jika dia bisa melakukannya maka dia akan tampil bagus”, katanya..

Elkan Baggott pulih menjadi kabar gembira bagi timnas Indonesia

Tim besutan pelatih Shin Tae-yong akan tetap melakoni laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak dan Filipina pada bulan Juni nanti.

Selangkah lebih maju, tim Garuda bisa menjamin lolos ke babak ketiga kualifikasi dan menjamin satu tempat di Piala Asia 2027.

Sebelumnya, dua kemenangan krusial dari Vietnam membuat kans Indonesia lolos ke babak selanjutnya semakin besar.

www.istanagamingbola.info

AC Milan Al Hilal Al Ittihad Al Nassr Al Wehda Arema FC Arsenal Asnawi Mangkualam Aston Villa Atalanta Atletico Madrid Barcelona Barito Putera Bayern Munchen Borussia Dortmund Bournemouth Brighton Chelsea Crystal Palace Empoli Everton Inter Milan Juventus Liga Inggris Liverpool Manchester City Manchester United MU Paul Pogba PSG Real Madrid Roma Sheffield United Shin Tae-yong Timnas Indonesia

By Clara